LEBAK I TRM
Pemuda Pancasila(PP) PAC Kecamatan Maja, kabupaten Lebak mengirimkan sebanyak 28 personil untuk membantu evakuasi korban bencana di Selat Sunda Banten.
Sekjen Pemuda Pancasila (PP) PAC Kecamatan Maja, Adi Radianto mengatakan, selain mengirimkan 28 orang personil untuk membantu evakuasi korban bencana, pihaknya pun memberikan bantuan logistik berupa bantuan makanan ringan, air mineral untuk para korban.
“Kami dari PAC Pemuda Pancasila kecamatan Maja sangat prihatin dan turut berduka cita terhadap saudara-saudara kita atas musibah bencana tsunami yang melanda selat sunda ,” kata Adi Radianto , Selasa(25/12).
Menurutnya, pihaknya mengaku prihatin terhadap saudara-saudara yang terkena musibah bencana tsunami, PP PAC kecamatan Maja, kabupaten Lebak mengirimkan 28 orang personil untuk mengevakuasi korban bencana, juga mengirimkan logistik berupa bantuan makanan ringan dan air mineral untuk para korban bencana.
“Saat ini kita sudah berada di Labuan dan akan berangkat ke kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang,” katanya.(ali/yaris)