Musyawarah persiapan MTQ Ke III Tingkat Desa 2019, di Aula kantor Desa Citeras, Rangkasbitung, Lebak, Banten, Senin (16/12/2019). (Foto/JM/Bud)
Reporter/Editor: Budi Harto
JUARAMEDIA COM, Lebak – Pemerintahan Desa (Pemdes) Desa Citeras, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, akan menggelar Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-III Tingkat Desa Citeras tahun 2019 yang akan dilaksanakan pada hari Senin dan Selasa, 23-24 Desember 2019, di RW 01, Yayasan Al Husna Citeras.
Hal itu terungkap saat musyawarah persiapan MTQ Ke-III Tingkat Desa Citeras yang dipimpin langsung Kepala Desa Citeras, H Madra’i SE. Dihadiri Ketua MUI Desa Citeras Ustadz Ukat Sukatma, Ketua LPTQ Desa Citeras, H Asep Saefullah S.Pdl, M.Pd dan Ketua RT dan RW se Desa Citeras serta sejumlah Tokoh masyarakat, di Aula kantor Desa Citeras, Senin (16/12/2019).
Kepala Desa (Kades) Desa Citeras, H Madra’i SE mengatakan, MTQ Ke III tingkat Desa Citeras tahun 2019 ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan ketiga kalinya, waktu dan pelaksanaannya tanggal 23 sampai 24 Desember 2019.
“Cabang musabaqah yang diperlombakan, tilawah Al Qur’an, syarh Al Qur’an, fahm Al Qur’an dan Khat Al Qur’an serta Qiroat Al Qur’an,” ujarnya.
Ia menjelaskan, waktu dan tempat pendaftaran peserta pada harj Jum’at dan Sabtu 20-21 Desember 2019,bertempat di kantor Desa Citeras.
“Pesertanya cabang Tilawah Al Qur’an golongan anak anak usia maksimal 14 tahun dan Tartil Al Qur’an maksimal 12 tahun. Adapun Syarh Al Qur’an dan Fahm Al Qur’an usia maksimal 18 tahun, sementara Khat Al Qur’an maksimal 21 tahun dan Qiroat Al Kutub usianya 19 tahun,” terangnya.
Ia menambahkan, kegiatan MTQ Ke 3 tingkat Desa Citeras juga akan dimeriahkan dengan pawai Ta’aruf pada hari Senin (23/12) yang diikuti seluruh warga lapisan masyarakat Desa Citeras, menurutnya Ini selaras dengan program pendidikan daerah, khususnya dalam mendukung serta mensukseskan sejumlah program keagamaan yang digulirkan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya.
“Melalui kegiatan MTQ tingkat desa, kita ingin mengkampanyekan pula program Magrib mengaji. Saya bersyukur kegiatan MTQ ini mendapat dukungan penuh dari seluruh masyarakat,” imbuhnya.
Ia berharap, melalui festival MTQ ini semoga pengetahuan yang diperoleh dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari melalui dasar Al Qur’an dan dijadikan sebagai ajang penuh makna dan bermanfaat.
Selain itu juga, sambung Madra’i, sebagai ajang untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT serta sebagai salah satu upaya dalam mendekatkan dan mencintai kitab suci Al-Qur’an.
“Bukan hanya sebagai ajang mempertunjukkan kemahiran, tetapi lebih dari itu sebagai upaya mendekatkan serta mencintai Al-Qur’an. Kegiatan ini juga merupakan upaya Desa Citeras membantu pemerintah untuk menjaring bibit-bibit untuk mengikuti MTQ baik tingkat kecamatan, kabupaten maupun tingkat provinsi,” pungkasnya.