Pemangku Kepentingan Kabupaten Pandeglang Terus Kirimkan Bantuan Korban Banjir di Lebak 

Segenap Pemangku Kepentingan di Kabupaten Pandeglang Terus Kirimkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Lebak. 

Reporter /Editor : Deni / Budy

 

JUARAMEDIA COM, PANDEGLANG  – Berbagai bantuan dari segenap pemangku kepentingan di Kabupaten Pandeglang terus dikirimkan untuk korban bencana banjir bandang di tiga kecamatan wilayah Kabupaten Lebak, Provinsi Banten sebagai wujud kepedulian dan kepekaan sosial.

Hal demikian disampaikan Nandar Suhendar selaku Kabag Humas Setda Pemkab Pandeglang, kepada media, Minggu (05/01/20).

Menurut Nandar, dari sejak kemarin Jumat (03/01) sesuai arahan dan intruksi dari Bupati Pandeglang untuk seluruh pegawai dilingkungan Pemkab Pandeglang memberikan bantuan yang sangat dibutuhkan masyarakat korban bencana banjir bandang di Kabupaten Lebak tersebut.

“Seperti bantuan dari Kecamatan Koroncong dan Panimbang, BPBD dan Dinsos Pandeglang telah diberikan langsung ke titik bencana. Termasuk hari ini pun bantuan dari Anggota DPR RI Dr. Ahmad Dimyati Natakusumah SH, MH, M.Si dan Rizki Aulia Rahman anggota Komisi I DPR RI yang juga diberikan berupa Puluhan Dus Mie Instan, dan uang tunai yang diterima oleh warga di Kecamatan Sajira dan Cipanas.” terang Nandar singkat.

Camat Koroncong, Tita menyatakan bahwa pihaknya telah memberikan bantuan logistik kepada korban musibah bencana banjir bandang di Kecamatan Cipanas yang merupakan tempat kelahirannya di wilayah Lebak tersebut.

“Kami dan jajaran di Kecamatan Koroncong sedang berada dilokasi titik bencana di Kecamatan Cipanas untuk memberikan langsung bantuan yang telah kami himpun di wilayah Kecamatan Koroncong sebagai bentuk sosial dan keperihatinan kami dengan musibah bencana banjir yang terjadi di Kabupaten Lebak.” katanya singkat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *