Anggota DPR-RI dari Fraksi Demokrat Rizki Aulia Rahman
Penulis :Deni |Editor :Budy
JUARAMEDIA.COM JAKARTA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) dari Fraksi Demokrat Rizki Aulia Rahman mengharapkan, Pemerintah Indonesia melakukan penjemputan bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Kapal Pesiar.
“Karantina sudah selesai dilakukan di Kapal Pesiar Diamond Princess, namun pihak Pemerintah belum ada respon atau kejelasan untuk soal penjemputan,” ungkap Rizki Aulia Rahman, kepada media, Rabu (26/02/2020).
Dikatakan Rizki, dari 74 WNI yang berada di kapal pesiar, saat ini sudah ada 9 WNI yg terinfeksi virus Corona.
“Salah satu WNI yg sudah lulus uji dan karantina adalah asal Kabupaten Pandeglang,” katanya.
Anggota DPR RI yang berasal dari dapil Pandeglang ini meminta Pemerintah melalui Kementerian Luar Negeri (Kemlu) menyampaikan tanggapan dan rencana penjemputan.
“Khawatir jika tidak segera direspon maka 65 WNI sisanya hawatir terdampak kembali virus Corona itu,” tandas Rizki, seraya menambahkan, dirinya berharap pemerintah mensosialisasikan dan meng-kontak anggota keluarga dari WNI yang ada di kapal tersebut.
“Segera melakukan penjemputan sehingga yang terbebas dari virus bisa segera dipulangkan ke Indonesia,” pintanya.