Terbuat dari Kayu Kelapa, Warga Citorek Kidul Minta Jembatan Gantung Dibangun

Terbuat dari Kayu Kelapa, Warga Citorek Kidul Minta Jembatan Gantung Dibangun

 

Penulis:Taufik |Editor:Yaris 

JUARAMEDIA.COM LEBAK – Warga Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, berharap jembatan gantung penghubung antar kampung didesanya segera dibangun. Pasalnya kondisi jembatan gantung tersebut cukup memprihatinkan dan berpotensi terjadinya kecelakaan.

Menurut Uci warga kampung Ciusul, Desa Citorek Kidul, kondisi jembatan yang terbuat dari batang-batang kayu kelapa dan tanpa pengaman tersebut saat ini sudah sangat tidak layak untuk di gunakan dan berpotensi terjadi kecelakaan bagi penggunanya.

“Terlebih disaat hujan turun, kayu-kayu kelapa menjadi sangat licin” Ujar Uci, Minggu (19/4/2020).

Jembatan tersebut, kata Uci merupakan akses jalan yang sangat dibutuhkan warga setempat. Bahkan sambung Uci setiap harinya aktivitas warga yang melintas sangat padat, karena selain keluar masuk warga kekampung Ciomas juga sebagai jalur jalan menuju ke pusat pertanian dan perkebunan.

“Karena itu, kami minta kepada pemerintah desa atau Kabupaten untuk segera membangun jembatan tersebut” Imbuhnya.

Sementara itu, Narta Kepala Desa Citorek Kidul, mengakui bahwa jembatan Ciomas penghubung antar kampung tersebut benar-benar memprihatinkan dan layak untuk segera dibangun.

“Saya berharap kepada warga untuk bisa bersabar, saya yakin pemerintah Kabupaten akan membangun jembatan tersebut.” katanya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *