Cegah Covid-19, Tim Relawan Covid-19 Pemdes Curugbadak Semprot Disinfektan

Cegah Covid-19, Tim Relawan Covid-19 Pemdes Curugbadak Semprot Disinfektan

 

JUARAMEDIA LEBAK – Dalam rangka mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19, Tim relawan Covid – 19 Pemerintahan Desa (Pemdes) Curugbadak, Kecamatan Maja, Selasa (7/7/2020). melakukan penyemprotan disinfektan terhadap pemukiman warga, sarana ibadah Masijd dan Mushola serta warung dan bengkelan yang ada di sekitar desa setempat.

Kepala Desa (Kades) Desa Curugbadak H. Agus Supandi. S.Pdi yang turun langsung dalam kegiatan tersebut mengatakan, penyemprotan Disinfektan terhadap tempat Ibadah, seperti masjid, muhsola, tempat pemukiman warga dan warung, serta bengkel di lingkungannya merupakan yang kedua kalinya.

“Tujuanya, hal ini untuk memutuskan matarantai Covid-19. Meskipun hingga saat ini untuk di wilayah Curugbadak sendiri alhamdulilah masih aman dan terkendali,” terang Agus.

Agus menambahakan, penyemprotan Disinfektan yang di lakukan tin relawan Covid-19 Pemerintahan Desa Curugbadak selain untuk mencegah dan memutus mata rantai Virus Civid-19.

Hal ini, menurut Agus, dalam rangka persiapan menuju Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya. Mengingat desa Curugbadak merupakan salah satu desa dari 14 desa yang ada di kecamatan maja yang di tujuk sebagai Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya.

“Ya, Alhamdulilah tahun 2020 Desa Curugbadak ditunjuk sebagai desa tangguh di wilayah Kecamatan Maja. Dan saat ini kita sudah mempersiapkan segalannya,” tandasnya.

Sementara itu Bahbinkkamtibmas Desa Curugbadak Bripka Nurdin mengatakan, penyemprotan Disinfektan yang saat ini dilakukan oleh tim relawan Covid-19, Pemdes Curugbadak ke tempat pemukiman warga dan sarana tempat ibadah, seperti masjid, mushola, dan warung serta bengkel salah satu upaya untuk pencegahan dan memutus mata rantai Virus Civid – 19. Dan sekaligus sosialisasi persiapan rencana kampung tangguh. Mengingat Desa Curugbadak ditunjuk sebagai Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya yang ada di Kecamatan Maja.

“Alhamdulillah pelaksanaan penyemprotan disinfektan berjalan lancar, tidak ada kendala apapun,” ujarnya.

Ia berharap, semoga masyarakat taat terhadap prilaku hidup bersih dan sehat dalam rangka menghindari penyebaran Covid-19.

”Serta mampu bekerjasama untuk mewujudkan program Kampung Tangguh Nusantara khususnya di desa Curugbadak,” imbuhnya. (ali/bud)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *