MTQ Banten XVII, Pandeglang Raih Peringkat Tiga

Bupati Irna Narulita gandeng kafilah Pandeglang yang meraih juara 

 

JUARAMEDIA PANDEGLANG – Setelah melalui perjuangan panjang dan penuh persaingan ketat, akhirnya Kafilah Kabupaten Pandeglang menempati peringkat tiga pada ajang MTQ XVII Provinsi Banten Tahun 2020 yang dilaksanakan pada 10-15 Agustus 2020 di Kota Serang.

Pada perhelatan MTQ ini kafilah Kabupaten Pandeglang mengikuti seluruh cabang dan golongan yang dilombakan, yaitu 14 cabang dan 25 golongan dengan total peserta sebanyak 64 orang.

Kafilah Kabupaten Pandeglang di era kepemimpinan Bupati Hj.Irna Narulita,SE,MM telah menunjukan peningkatan prestasi yang luar biasa.

“Sejak tahun 2017 sampai dengan 2019, Pandeglang mampu menempatkan dirinya di peringkat empat, baru kemudian di tahun 2020 ini Pandeglang mampu merangsek ke peringkat tiga besar, hal ini sesuai dengan target Bupati Pandeglang dan LPTQ Kabupaten Pandeglang. Kab. Pandeglang pernah menjadi peringkat tiga pada tahun 2003 dan 2013 saat menjadi tuan rumah.” beber Abd Hadits Muntaha, Sekretaris LPTQ Kabupaten Pandeglang, kepada media usai acara penutupan, Sabtu (15/08/20).

Bupati Pandeglang, Hj.Irna Narulita, SE,MM menyatakan bersyukur sekaligus mengucapkan terima kasih kepada kafilah yang telah berjuang keras dalam ajang MTQ XVII Provinsi Banten 2020 sehingga dapat duduk di peringkat tiga.

“Selain kerja keras para kafilah, hal ini juga berkat Kerjasama yang baik antara Pemerintah Daerah, LPTQ Kabupaten Pandeglang, Ulama dan yang paling penting adalah do’a serta dukungan dari seluruh warga masyarakat Kabupaten Pandeglang.” kata Bupati Irna

Ketua Umum LPTQ Kabupaten
Pandeglang yang juga Sekretaris Daerah Kabupaten Pandeglang, H.Pery Hasanuddin,SH,MH menyampaikan apresiasi yang luar biasa, Pandeglang bisa menduduki peringkat tiga ini berkat Kerjasama dan kekompakkan kafilah, mulai peserta, Pembina dan official Bersatu niat dan Langkah dalam berjuang di ajang MTQ tersebut.

“Ini hasil yang luar biasa setelah tiga tahun ini kita hanya menempati peringkat empat,” ujarnya

Hal itu dibenarkan oleh Sekretaris Umum LPTQ Kab.Pandeglang, H.Abd Hadits Muntaha, bahwa prestasi yang diraih kafilah Kabupaten Pandeglang pada ajang MTQ XVII kali ini tidak lepas dari niat yang ikhlas untuk memajukan prestasi Pandeglang yang disertai dengan ikhtiar yang nyata dari para peserta, Pembina dan official. Untuk mencapai tiga besar kita harus bersaing ketat dengan kab/kota lain yang secara kualitas relative sama. Tapi yang harus diingat juga bahwa ikhtiar Pandeglang dilakukan tidak hanya ikhtiar dzohiriah melalui training center, tapi juga melakukan ikhtiar batiniah berupa ziarah keliling Banten dan khataman al-Quu’an hampir 200 kali khatam selama kurun waktu menjelang pelaksanaan MTQ XVII Provinsi Banten 2020.

Hasil akhir MTQ XVII Provinsi Banten Tahun 2020, yaitu 1). Kota Tangerang Selatan, 2). Kabupaten Serang, 3). Kabupaten Pandeglang, 4). Kota Tangerang, 5). Kota Serang, 6).Kabupaten Tangerang, 7). Kabupaten Lebak, 8). Kota Cilegon. (dni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *