Pengajian Rutin Tingkat Desa Terus Disemarakan
PANDEGLANG, JUARAMEDIA.COM – Pengajian rutin tingkat desa dibeberapa wilayah terus disemarakan sesuai program digelontorkan oleh Pemkab Pandeglang salah satunya subuh mengaji.
“Sesuai arahan dan program ibu bupati, kami di desa karangsetra, kecamatan koroncong juga telah menjadi agenda rutin pengajian tingkat desa di kantor desa,” ungkap Mahdar, Kades Karangsetra kepada media, Jumat (02/10/20).
Mahdar mengatakan bahwa kegiatan pengajian tingkat desa yang khusus dilaksanakan di kantor desa itu dihadiri oleh para kiyai, ustad, tokoh masyarakat dan jemaah dari setiap Kampung.
“Pengajian itu untuk lebih meningkatkan ukhuwah islamiyah dan tali silaturahmi masyarakat para jemaah majlis taklim, alhamdulillah terus kita galakan,” kata Mahdar.
Dikatakannya, untuk kegiatan pengajian kesetiap majlis taklim dimasing-masing kampung yang diikuti, itu pun merupakan agenda rutin dirinya sejak menjadi kepala desa tersebut,
“Kalau pengajian disetiap kampung itu sudah agenda saya dijadwalkan hadir bergiliran, sehingga alhamdulillah pada saat pengajian tingkat desa para jemaah majlis taklim hadir pada pengajian tingkat desa yang saya programkan,” ujarnya.(dni)