Jalan Syech Nawawi Ditutup Sementara, Begini Ungkap Para Pelaku Usaha
JUARAMEDIA.COM LEBAK – Setidaknya 60 Pelaku Usaha di Jalan Syech Nawawi tepatnya dikampung Kaduagung Timur dan Kampung Rancaluluk Desa Bojongleles Kecamatan Cibadak, mati suri tidak adanya pendapatan akibat dampak ditutupnya sementara Jalan Syech Nawawi.
“Selama 20 hari ditutupnya jalan Syech Nawawi untuk perbaikan jalan longsor diareal setempat, membuat pelaku usaha” mati suri,” ungkap Yanto Balok, salah seorang pengusaha bengkel motor kepada media, Sabtu (28/11/2020).
Sambung dia, selama jalan tersebut ditutup, hampir tiap hari tidak mendapat penghasilan alias “nihil”. Dirinya berharap Pemerintah Kabupaten Lebak memperhatikan pelaku usaha di areal setempat jangan sampai gulung tikar.
“Kami meminta pemerintah memperhatikan nasib kami pelaku usaha kecil menengah,” timpal Atma Galon.
Meski demikian, mereka mendukung perbaikan jalan longsor tersebut bagian dari program pemerintah Lebak untuk mensejahterakan masyarakat, kedepannya jalan tersebut akan ramai dan roda perekonomian akan berjalan dinamis.
Sementara itu Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lebak Maman. SP mengatakan pelaku usaha setempat diharapkan bersabar.
“Untuk kesejahteraan bersama dan kelancaran transportasi perekonomian, diharapkan para pelaku usaha bersabar ya,” katanya singkat. (arya/JM)