Realisasi Giat Yuk Ngopi Wae, Kapolres Lebak Diskusi Tentang Kamtibmas Bareng Mahasiswa
JUARAMEDIA.COM LEBAK – Kapolres Lebak AKBP Ade Mulyana menggelar pertemuan dengan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Dipo, Sabtu, 9 Januari 2021.
Dengan menerapkan protokol kesehatan, mereka berdiskusi tentang keamanan dan kondusifitas di Kabupaten Lebak.
Usut punya usut, pertemuan mereka rupanya realisasi dari kegiatan ‘Yuk Ngopi Wae’ yang tengah digalakkan oleh korps Bhayangkara.
“Ya semalam kami mengadakan Yuk Ngopi Wae bersama teman-teman HMI Dipo. Tujuannya menyampaikan pesan Kamtibmas terkait program Kapolda Banten dengan Jargon Pendekar Banten,” kata Kapolres Lebak, AKBP Ade Mulyana kepada BantenHits, Minggu, 10 Januari 2021.
Selain Yuk Ngopi Wae, terdapat beberapa program lainnya dalam Jargon Pendekar Banten.
Diantaranya, sebut Ade, Ngaji Bareng, Rukun Ulama Umaro, Subuhan keliling, Saba Pesantren, Sowan Sesepuh, Ronda Siskamling, Guyub TNI-Polri, Sinergi Tiga Pilar, Warung Jum’at, Polisi sayang anak yatim hingga Penguatan manajemen media.
“Jadi Yuk Ngopi Wae ini merupakan program ketiga Polisi yang Empati Ngayomi dan Dekat dengan Rakyat (Pendekar-red) Banten,” bebernya.
“Tujuannya intinya tidak lain adalah seluruh elemen masyarakat bersama sama menjaga Kamtibmas di Daerah Hukum Polres Lebak,”tambah mantan Kapolsek Cileungsi ini.
Dalam kesempatan tersebut, Ade juga meminta agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan agar penyebaran Covid-19 dapat ditekan.
“Kami menghimbau kepada warga Kabupaten Lebak tetap peduli dengan kesehatan jaga diri, jaga keluarga dan jaga masyarakat dari
Covid-19 dengan patuhi protokol kesehatan,” imbuhnya. (Yaris/JM)