Caption : Calon Anggota PPK ketika test wawancara di Gedung LPMP
JUARAMEDIA, LEBAK – KPU Lebak Gelar test Wawancara bagi Calon Anggota PPK KPU setempat di Gedung LPMP Rangkasbitung, Senin (12 / 12 / 2022) .
Test wawancara ini dilaksanakan dalam dua sesi yakni , sesi pertama dilaksanakan ,Minggu ( 21/12/2022) dan sesi kedua atau yang terakhir dilaksanakan ,hari ini (Senin) .
” Pesertanya ada 429 , kmemarin 14 Kecamatan ,sekarang 14 Kecamatan. Pengumumannya , Insya Allah’penguman hasil tes ini tgl 14 Desember ini , ” Ujar ketua KPU Ni’matullah didamping Saparudin anggota KPU Lebak di sela sela uji test wawancara calon anggota PPK KPU Kabupaten setempat.
Caption : Ketua KPU Lebak Ni`matullah (batik) dan Saparudin Komisioner KPU Lebak (putih)
” Dari hasil test wawancara ini, nantinya disaring menjadi dirangking menjadi 10 besar ,yang 5 besar akan ditetapkan menjadi anggota PPK ,yang 5 lagi sebagai calon daftar tunggu . Jaga-jaga dari 5 anggota yang telah ditetapkan itu ,ada yang mengundurkan diri atau berhenti karena sebab lain ” Timpal Saparudin .
Test Wawancara ini kata Saparudin ,sebagai lanjutan dari hasil penyaringan test Computer Assitant Test (CAT) yang telah dilaksanakan Selasa (6 / 12 / 2022),dengan jumlah peserta mencapai sekitar 838 orang .
” Lebak ini merupakan satu satunya Kabupaten / Kota yang ada di Banten dengan jumlah peserta paling banyak ” Kata Ketua Panitia Pelaksanaan rekrutmen Calon Anggota PPK ini . (yaris)