Caption : Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
JUARAMEDIA, JAKARTA Partai Demokrat akan menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) pada Kamis, (21 /9/ 2023) mendatang di Plenary Hall Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat. Acara ini akan digelar sejak pk.18.30 wib.
Kepala BPOKK DPP PD Herman Khaeron selaku Ketua Panitia Rapimnas menjelaskan, ada dua hal utama yang akan disampaikan oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Rapimnas 2023 kali ini.
“Pertama, Ketum AHY akan menyampaikan keputusan strategis Majelis Tinggi Partai (MTP) terkait dukungan bakal calon presiden dan koalisi kepada struktural partai dan kader yang hadir, serta kepada publik,” ujar Herman.
“Kedua, dalam acara ini Ketum AHY juga akan memimpin langsung deklarasi bakal calon presiden yang didukung oleh Partai Demokrat secara resmi,” Imbuh Herman.
Selain para pengurus pusat, acara ini juga akan dihadiri oleh ribuan petinggi Dewan Pimpinan Daerah sampai Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat dari seluruh Indonesia.
Saat ini kata Herman kesiapan acara sendiri sudah hampir tuntas.
” Kami persiapkan dengan baik dan total. Kami ingin acara ini juga benar-benar berkesan untuk peserta, peninjau, tamu undangan, maupun publik yang menyaksikan dari rumahnya masing-masing,” tutur Herman.
Sementara itu, Herzaky Mahendra Putra, Kepala Badan Komunikasi Strategis/Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat menambahkan, deklarasi capres Partai Demokrat yang dilakukan secara terbuka dan dihadiri ribuan pimpinan Partai Demokrat di berbagai tingkatan pada Kamis (21/9/2023) ini, menunjukkan keseriusan dan komitmen Demokrat memenangkan capres yang diusungnya.
” Sekali Ketum AHY menyampaikan, aura dan getar perjuangannya akan menembus hingga ke pengurus dan kader di tataran akar rumput. Mesin partai politik Demokrat pun bakal bergerak seiring sejalan pemenangan pilpres dan pemenangan pileg,” kata Herzaky.
Untuk diketahui, pasca hengkang dari koalisi perubahan dengan capres Anis, Demokrat secara resmi Kamis (21/9/2023) akan mendeklarasikan sikap atau arah politiknya dalam mengusung Capres pada Pemilu 2024, yakni Prabowo Subianto.
Menurut Ketum AHY, Keputusan Demokrat mengusung Prabowo Subianto, setelah sebelumnya, didasarkan atas hasil rapat Majelis Tinggi Partai (MTP) tertanggal 17 September 2023 yang dipimpin oleh Ketua MTP Prof Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Rapat MTP itu, merupakan implementasi dari Rapat MTP sebelumnya (1 September 2023), yang menjadwalkan dalam waktu tidak lebih dari dua minggu, Partai Demokrat akan menentukan arah koalisi dan Capres yang akan diusung.
Keputusan Rapat MTP itu (17 September 2023) adalah menetapkan Bapak Prabowo Subianto sebagai Bakal Calon Presiden yang akan diusung oleh Partai Demokrat pada Pilpres 2024. Keputusan tersebut, secara internal, telah disampaikan oleh AHY , usai Rapat MTP, dalam kapasitas selaku Ketua Umum Partai Demokrat sekaligus Wakil Ketua MTP, kepada Bapak Prabowo Subianto, di Hambalang, Bogor, didampingi oleh Ketua dan seluruh anggota MTP.
Pada kesempatan tersebut, kata AHY, pihaknya juga menyampaikan soal aspirasi Perubahan dan Perbaikan yang selama ini diusung oleh Partai Demokrat, kepada Bapak Prabowo Subianto. Rakyat memerlukan Perubahan dan Perbaikan dalam berbagai aspek kehidupan berbangsa dan bernegara.
” Apa-apa yang sudah baik, wajib kita lanjutkan; dan apa-apa yang belum baik, wajib kita perbaiki, dan Pak Prabowo juga merespon secara positif ” kata AHY
” Secara resmi, keputusan MTP ini akan saya sampaikan kepada seluruh Ketua DPD dan DPC se-Indonesia, pada kegiatan Rapimnas Partai Demokrat, yang Insya Allah akan diselenggarakan pada hari Kamis, tanggal 21 September 2023, di Jakarta Convention Center, Jakarta. ” kata AHY. (jm)