Caption : Kantor Dinas Perikanan Kabupaten Lebak
JUARAMEDIA,LEBAK- – Dinas Perikanan Kabupaten Lebak, Provinsi Banten klaim retribusi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) terbesar di Banten
” Alhamdulillah retribusi TPI kita paling besar se – Banten ” ujar Oktody Pamungkas Kabid Pelayanan Perikanan, Dinas Perikanan Kabupaten Lebak kepada awak media, di Kantornya, Senin (22/7/2024).
TPI penyumbang pendapatan terbesar, kata Oktady, yaitu TPI Binuangeun, Kecamatan Wanasalam.
” dari 1,4 M pendapatan retribusi kita setahun, di TPI Binunageun mendapat pemasukan hampir 1 miliyar” katanya.
Dijelaskan Oktody, Kabupaten Lebak memiliki 11 TPI. Namun yang besar terdapat di 5 Kecamatan.
” Yaitu, Kecamatan Wanasalam( ada 2 TPI) , Bayah ( 3 TPI) , Pangarangan (1 TPI) , Cihara (3 TPI) dan Cilograng (2 TPI) , dari sini retribusi bisa tembus 1,4 M ” katanya
“TPI paling besar berada di Kecamatan Wanasalam salah satunya TPI Binuangeun, yang lainnya TPI kecil, dan TPI Binuangen ini bisa dikatakan fasilitasnya paling lengkap dibanding yang lain ” pungkas Oktody. (budi /jm)