Caption : Sekda Lebak Budi Santoso ketika menyerahkas SK Pensiun kepada Salah Seorang Purna Bhakti
JUARAMEDIA,LEBAK- Serahkan 127 SK Pensiun, Sekda Lebak Budi Santoso ucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi – tingginya atas pengabdiannya selama menjadi pegawai di lingkungan Pemda setempat, kepada mereka PNS yang memasuki masa purna tugas.
” Selamat menjalankan masa pensiun, semoga para Purna Bhakti diberikan kesehatan, keselamatan dan kebahagiaan. ” ujar Budi Santoso ketika menyerahkan SK Pensiun kepada 127 ASN Pemkab Lebak di Aula Multatuli, Setda Lebak, Rabu (31/7/2024).
Menurut Budi, selama mengabdi sebagai PNS di lingkungan Pemkab Lebak, banyak hal yang telah disumbangkan oleh ke 127 purna bhakti tersebut.
” Bahkan, kadangkala demi tugas yang di emban, saudara ini terpaksa harus meninggalkan keluarga. Tapi itulah pengabdian dan tanggungjawab kita sebagai ASN. Semoga menjadi ladang pahala saja buat ibu dan bapak para purna bhakti ” kata Budi.
Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lebak, Eka Prasetiawan didampingi Kepala Bidang Mutasi dan Promosi, Fakhri mengatakan,sebanyak 127 PNS di lingkungan Pemkab Lebak telah melaksanakan penyerahan SK pensiun tahun 2024 dan 2025.
” Dari 127 PNS pensiun paling banyak di Dinas Pendidikan Lebak 91 orang, sisanya di setiap OPD,” ucapnya
” Ada beberapa sisa terhitung masa berlaku tanggal (TMT) di tahun 2024 sudah dilaksanakan. Hari ini di tahun 2024 sisa sebanyak 127 PNS TMT.” kata Fiqri.
Sementara itu, salah satu penerima SK pensiun tahun 2024, Abah Suherman PNS dilingkungan Dinas Pendidikan Lebak, mengatakan, pihaknya merasa bersyukur telah mengabdi selama 36 tahun di pemerintahan kabupaten Lebak.
“Alhamdulillah, di tahun ini saya telah pensiun dari pegawai negeri sipil (PNS). Jabatan saya yang terakhir menjadi kepala sekolah SDN Leuwidamar,” Katanya. (budi /jm)