Kades Karangnunggal Berurusan Dengan Polisi, Ini Kata Camat Cirinten 

Caption : Muhidin, Camat Cirinten 

JUARAMEDIA, LEBAK -Pasca Kades Karangnunggal Dipolisikan , Pihak Kecamatan Crinten, mengaku prihatin dan telah melakukan pembinaan terhadap Kades tersebut.

” Kami pikir cukup lah melakukan pembinaan, baik moral maupun etika terhadap ke 10 Kades yang ada di Crinten, termasuk Kades Karangnunggal ini. Kalaupun ada yang keluar dari itu, tentunya itu dikembalikan kepada pribadinya masing – masing” ujar Muhidin Camat Cirinten melalui telepon, Selasa (13/8/2024).

Selain itu, kata Muhidin, dalam melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap pemdes yang ada di wilayah Kecamatannya , ada mekanisme yang jadwalnya ditentukan oleh Kecamatan.

” Diantaranya, yaitu melalui rapat per triwulan” imbuh Camat Muhidin.

Sebelumnya, Senin (12/8/2024) Kabiro wartawan MitraPol Aan Dosis melaporkan Oknum Kades Karangnunggal Marno ke Polres Lebak.

Pasalnya, oknum Kades tersebut, diduga telah melakukan intimidasi dan pelecehan terhadap profesi wartawan.

Dugaan intimidasi dan pelecehan profesi wartawan yang dialaminya itu, sambung Aan, terjadi Selasa (6/8/2024) lalu  saat dirinya hendak pulang, dihadang oleh oknum Kades tersebut,dan memberhentikan mobil yang dikendarainya.

” Si oknum Kades itu, menggedor gedor pintu mobil saya, dan sambil marah – marah mencaci maki hingga mengeluarkan kata kata kotor sebutan binatang” beber Aan yang juga tergabung di Pokja Wartawan Harian dan Elektronik Kabupaten Lebak ini.

Aan juga menjelaskan, pemicu oknum Kades tersebut, meluapkan emosi hingga berujung intimidasi dan pelecehan profesi wartawan itu, karena kata Aan, pihaknya dituding telah melaporkan kegiatan program pembangunan TA 2023, di desa tersebut.

” Padahal saya tidak melakukannya” Kilah Aan.

Sementara itu, Mastur Ketua Pokja  Wartawan Harian dan Elektronik Lebak,  mengecam tindakan Kepala Desa (Kades) Karangnunggal, Kecamatan Cirinten, yang mengintimidasi wartawan Mitrapol Aan Dosis.

“Apa yang dilakukan oknum kades tersebut sudah sangat keterlaluan dan bersikap arogan. Apalagi oknum Kades itu  membuntuti rekan wartawan dan di lokasi yang sepi mobilnya diadang,” kata Mastur.

” Kami juga meminta aparat kepolisian segara menindaklanjuti laporan rekan kami ini ” kata  Mastur. (jm)