Usai Diambil Sumpah dan Janjinya, Pimpinan  DPRD Lebak Komitmen Bekerja Sesuai Tufoksi, Profesional dan Proporsional. 

Caption : Ketua DPRD Lebak sementara Junaedi Ibnu Jarta, ketika memberikan ucapan selamat kepada ketua DPRD Depinitif dr Juwita Wulandari 

JUARAMEDIA,LEBAK  – Usai diambil sumpah dan janjinya, Ketua DPRD Lebak dr Juwita Wulandari menyatakan komitmennya akan bekerja sesuai tugas dan fungsinya secara profesional dan proposional

”  Tentunya, selain sesuai Tufoksi, Kami pimpinan DPRD masa jabatan 2024-2029 akan senantiasa menganut dengan ketentuan yang berlaku. Dan kami juga siap menampung, menindaklanjuti dan melaksanakan aspirasi rakyat Kabupaten Lebak serta melaksanakan kemitraan dengan pemerintah daerah, dan menerapkan prinsip kebersamaan yang lebih baik” UjarJuwita usai mengikuti Rapat Paripurna Pengambilan Sumpah dan Janji Pimpinan DPRD Lebak masa bakti 2024 – 2029 di Gedung DPRD setempat, Senin (7/10/2024).

Diketahui, Rapat paripurna ini dipimpin oleh ketua DPRD Sementara Junaedi lbnu Jarta (PDIP) dan Wakil Ketua Imam Setiana (Nasdem)

Pada kesempatan ini Ketua DPRDsementara, Junaedi lbnu Jarta menyampaikan ke 4 (empat) partai politik yang mendapatkan kursi pimpinan di DPRD Kabupaten Lebak yaitu, Ketua DPRD, dr. Juwita Wulandari(PDIP) Wakil Ketua DPRD, H. Yanto (Nasdem) , Wakil Ketua Acep Dimyati(PKB) dan Wakil Ketua Muhamad Agil Zulfikar (Gerindra)

” Pimpinan DPRD Kabupaten Lebak masajabatan tahun 2024-2029 sebanyak 4 orangberasal dari empat partai politik telah diresmikan pengangkatannya berdasarkan keputusan Gubernur Banten nomor 345 tahun2024 tanggal 02 Oktober 2024, tentang peresmian Pimpinan DPRD masa jabatan Tahun2024-2029″ kata Junaedi

Hadir pada Rapat Paripurna tersebut, selain para anggota DPRD Lebak,  hadir pula Pj Bupati Lebak Gunawan Rusminto, ,Sekretaris Daerah Kabupaten Lebak , unsurForkopimda, Jajaran Perangkat Daerah Kabupaten Lebak. (budi /jm)

News Feed