Fraksi PKS Bagikan APD Pada Tim Medis di Semua Puskesmas

Fraksi PKS saatcBagikan APD Pada Tim Medis Puskesmas 

Penulis :Deni |Editor :Budy 

JUARAMEDIA.COM PANDEGLANG – Fraksi PKS DPRD Pandeglang membagikan Alat Pelindung Diri (APD) covid-19 kepada tim medis disemua kecamatan di Kabupaten Pandeglang sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap wabah covid-19 di wilayah tersebut, Kali ini penyerahan APD dilakukan Dede Sumantri anggota dewan Fraksi PKS ke Puskesmas Kecamatan Pagelaran.

“APD tersbut berupa baju pelindung dokter, sepatu bot, masker, sarung tangan dan hand sanitizer, ini wujud kepedulian kami semoga bermanfaat dan Pandeglang bebas dari virus corona,” ungkap Dede Sumantri usai menyerahkan bantuan ini yang diterima langsung Kepala Puskesmas Pagelaran yang didampingi oleh Unsur Muspika setempat, Rabu (08/04/20).

Dikatakan Dede, gerakan ini adalah kepedulian PKS untuk mendukung kebijakan pemerintah menghadapi covid-19 dan akan terus dorong upaya penanganan di Kabupaten Pandeglang.

“Hari ini pun kita akan menyerahkan Alat pelindung diri ke RSUD dan dilanjutkan ke puskesmas-puskemas di Pandeglang. Ini kami berikan sebagai kepedulian kita terhadap pejuang kesehatan kita tenaga medis yang berjuang di garda terdepan.” tuturnya, seraya menambahkan pihaknya akan baksos ke masyarakat.

“Dan kita akan melanjutkan gerakan ini dengan memberikan bantuan kepada saudara-saudara kita yang terdampat kebijakan copid-19 dengan memberikan bantuan sembako. Ini semua adalah murni anggota legislatif PKS Pandeglang peduli dengan cara menyerahkan sebagian gaji nya untuk masyarakat semua. Semoga Allah menolong kita semua dan Corona cepat berlalu.” harapnya.

Camat Pagelaran, Drs. Holil yang hadir diacara tersebut mengucapakan banyak banyak terima kasih kepada fraksi PKS yang sudah peduli terhadap tenaga kesehatan yang sedang berjuang menghadapi virus Corona.

“Bantuan ini sangat berarti bagi tenaga kesehatan. terima kasih PKS, terima kasih semua, semoga PKS tetap Istiqomah bersama rakyat.” ujarnya singkat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *